Tuesday, 13 March 2012

is this just a question?



barusan gue ngobrol2 sama si onye.. dan seperti biasa, kalo kita ngobrol2nya udah mulai serius, gue bakalan dipaksa mikir dan berdoa lebih kenceng..
karena apa? karena pertanyaan2nya dia selalu bisa bikin gue ga ngerti mau ngejawab apa.. huff..

dan barusan ini, kita lagi2 ngobrolin tentang kekristenan..
dan setelah gue coba cari lagi, ternyata emang bener.. jumlah penganut agama kristen di dunia ini jauh lebih banyak jika dibanding ama agama2 lain..
dan dari fakta itu, muncullah pertanyaan yang sampe sekarang gue sendiri masih sedikit bingung gimana ngejawabnya..

"kalo emang orang kristen itu banyak dan dasar ajaranya adalah kasih, kenapa dengan hal yang sebaik itu orang kirsten ga bisa ngebuat lebih banyak orang untuk masuk kristen?"


ini pertanyaan berat..
well, to be honest, ini bukan pertanyaan.. tapi justru tantangan..
"apa yang salah dengan orang kristen?"

Dear friends, let us love one another, for love comes from God. Everyone who loves has been born of God and knows God. Whoever does not love does not know God, because God is love. This is how God showed his love among us: He sent his one and only Son into the world that we might live through him. This is love: not that we loved God, but that he loved us and sent his Son as an atoning sacrifice for our sins. Dear friends, since God so loved us, we also ought to love one another. No one has ever seen God; but if we love one another, God lives in us and his love is made complete in us. [1 John 4:7-12]

di ayat itu jelas2 diajarin bahwa Tuhan adalah kasih.. dan emang seharusnya orang kristen hidup dengan kasih..
tapi kenapa di tengah2 dunia yang jelas2 emang butuh kasih, orang kristen ga bisa provide kasih yang dibutuhin dunia itu?
kalo bener orang kristen penuh kasih karena Kristus adalah kasih, kenapa dunia ga bisa ngerasain itu?

trus, dibilang juga di ayat yang lain tentang jati diri kita sebagai orang kristen..

“You are the light of the world. A town built on a hill cannot be hidden. Neither do people light a lamp and put it under a bowl. Instead they put it on its stand, and it gives light to everyone in the house. In the same way, let your light shine before others, that they may see your good deeds and glorify your Father in heaven. [Matthew 5:14-16]

disitu dibilang, kalo orang kristen itu adalah terang dunia.. terang yang seharusnya menjadi penerang di dunia yang dalam kegelapan..
terang yang adalah kasih dan kebaikan yang harusnya bisa terpancar dari hidup setiap orang kristen di tengah2 dunia yang membutuhkan kasih..

tapi kenapa dunia ga bisa ngeliat terang itu?

ini sebenernya bukan pertanyaan.. tapi justru tantangan..
bahkan gue sendiri, yang ngedenger pertanyaan itu secara langsung dilemparin ke gue, gue sendiri bingung mau gimana ngejawabnya..
gue sendiri langsung ngaca, apakah gue sudah sebaik itu untuk bisa dibilang terang..
dan apakah terang yang gue pancarin itu beneran terang Kristus yang hidup di dalam gue?

coba kita renungin sama2..
apakah kita bener2 udah sadar tentang siapa diri kita di mata Tuhan dan di mata dunia?
dan apakah kita sudah cukup pantas untuk menyandang nama anak-anak Tuhan?

stay blessed.. =)

No comments: